Sabtu, 27 Juli 2013

MEMBUAT TELUR ASIN

Membuat telur asin tidaklah sulit, bukan suatu ilmu yang sukar jika kita mau bersungguh dalam belajar membuatnya. masih ingat ketika awal saya makan telur asin terfikirkan mengapa ya.. telur asin ini bisa terasa beda dengan telur yang lainnya. Rasa ingin taupun munjucul dengan semangat saya coba tanya orang-orang terdekatku mengapa telur asin ini bisa beda, mereka berkata tanya saja kakakmu dia kan jualan telur asin cab CAHAYA MENTARI. nah... disitu saya tau bagaimana proses pembuatannya.
to do the poin... he,,,


Sebelum kita memulai proses pembuatan telur asin terlebih dahulu kita harus mempersiapkan bahan dan alat pembuatan TELUR ASIN sebagai berikut :
  1. Telur bebek dengan kualitas nomor wahid, hal ini bertujuan agar telur asin yang kita hasilkan bermutu bagus dan rasa yang enak.
  2. Abu gosok atau bubuk batu bata merah kurang lebih 1 ½ liter
  3. Garam dapur ½ Kg 
  4. Larutan daun teh (jika diperlukan), untuk catatan 50 gram teh digunakan untuk/per 3 liter air 
  5. Air bersih secukupnya
Sedangkan untuk alat-alat yang harus kita persiapkan antara lain  
  1. Ember plastik ukuran sedang (disesuaikan dengan jumlah telur asin yang akan kita buat)
  2. Kuali tanah atau panci
  3. Kompor atau alat pemanas lainnya
  4. Alat pengaduk 
  5. Toples atau media lainya yang berfungsi untuk tempat  penyimpan telur
  6. Lap kain secukupnya
Ok, sekarang kita masuk ke dalam cara pembuatan telur asin. Tahap-tahap pembuatan telur asin tidaklah serumit yang kita bayangkan, dengan langkah-langkah sederhana seperti dibawah ini saya jamin Anda sudah bisa membuat telur asin. Berikut langkah-langkah membuat telur asin :
  1. Ambillah telur dengan kualitas nomor wahid yang sebelumnya sudah Anda persiapkan (kualitas nomor wahid disini diartikan telur tersebut tidak retak atau busuk)
  2. Bersihkan telur terlebih dahulu dengan air. Jika ada kotoran yang membandelAnda bisa menggunakan air hangat.
  3. Setelah bersih dari kotoran, keringkan telur tersebut dengan menggunakan kain lap
  4. Amplas seluruh permukaan telur agar pori-porinya terbuka
  5. Buatlah adonan yang berfungsi untuk mengasinkan telur yang terdiri dari campuran abu gosok dan garam. Gunakan perbandingan yang sama (1:1), misal abu gosok 1 kg dan garam 1 kg. Jika tidak ada abu gosok, anda dapat menggunakan adonan yang terbuat dari campuran  bubuk bata merah dan garam
  6. Tuangkan sedikit air ke dalam adonan pengasin tersebut, aduk sampai adonan tersebut berbentuk pasta
  7. Kemudian bungkus telur dengan adonan pengasin satu persatu secara merata. Usahakan seluruh permukaan telur terbungkus dengan adonan kira-kira setebal 1~2 mm atau secukupnya
  8. Setelah semua telur terbungkus adonan secara rata, simpan telur dalam kuali tanah atau ember plastik kurang lebih selama 15 - 20 hari. Usahakan  agar telur tidak pecah, simpan di tempat yang bersih dan terbuka;
  9. Setelah proses penyimpanan telur seperti langkah no 7 selesai, bersihkan telur dari adonan pengasin kemudian rendam telur dalam larutan teh selama kurang lebih 8 hari.
  10. Setelah 8 hari, telur sudah bisa direbus dan siap untuk disantap. 
Bagaimana gampangkan? Telur asin-telur asin yang sudah berhasil Anda buat kini siap untuk direbus atau didagangkan. Saya yakindah akan banyak sekali warung yang mau menampung kreasi telur asin buatan Anda. Jika berminat dan mau mencoba, saya jamin Anda bisa menjadi pengusaha sukses telur asin. hehehe, kalau sudah sukses jadi juragan telur asin jangan lupa sama saya yah .... :). Demikian artikel mengenai cara membuat TELUR ASIN, semoga bermanfaat bagi anda.


sumber : http://www.mlarik.com/2013/06/cara-membuat-telur-asin-mudah-dan-cepat.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar